oleh

Kalahkan Veteran Belinyu, PS Pemkot PGK Berhasil Laju ke Babak Perempat Final di Kejuaran Babel Sport 2021

PANGKALPINANG, DIKSINEWS.COM — PS Pemkot PGK berhasil melangkah ke babak perempat final kejuaraan sepakbola Babel Sport 2021.

Dalam pertandingan yang digelar di lapangan sepakbola Sahabudin Pangkalpinang, Minggu (17/10/2021), PS Pemkot sukses mengalahkan Veteran Belinyu di babak 16 besar.

Pada jalannya pertandingan, sejak kick off, PS Pemkot PGK langsung mengambil inisiatif serangan.

Belum genap pertandingan berjalan satu menit pemain Pemkot nomor punggung 18 Rojik mendapat peluang emas tetapi tendangan kaki kirinya masih bisa ditepis oleh kiper Veteran Belinyu.

Dua menit berselang, pemain nomor 11 Pemkot Handaka gagal menaklukan kiper Veteran Belinyu meski sudah berhadapan satu lawan satu.

Terus menggempur pertahanan Belinyu, pada menit kelima, PS Pemkot berhasil memecah kebuntuan melalui pemain nomor 10 Kisnusa yang berhasil mencetak gol usai mendapat umpan manis Handaka dari sayap kanan.

PS Pemkot sukses menggandakan keunggulan pada menit 22 melalui aksi pemain nomor 18 Rojik, tendangannya dari luar kotak penalti gagal di antisipasi kiper Veteran Belinyu.

Meski telah unggul 2-0, Pemkot tidak menurunkan intensitas serangan mereka, pada menit 28, gol ketiga Pemkot lahir melalui kaki pemain nomor 11 Handaka,

Skor 3-0 untuk keunggulan Pemkot bertahan hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, permainan kedua kesebelasan tidak berkembang, derasnya hujan membuat lapangan tergenang air sehingga aliran bola terganggu.

Pada menit 18 babak kedua, Veteran Belinyu mendapat hadiah penalti setelah bek PS Pemkot kedapatan handsball di kotak penalti, pemain Veteran Belinyu berhasil mengeksekusi penalti dengan baik sehingga skor berubah menjadi 3-1

Keunggulan PS Pemkot bertahan hingga babak kedua berakhir, dengan kemenangan ini, PS Pemkot berhasil melaju ke babak perempat final dan akan menantang Kretak FC pada hari Selasa tanggal 19 Oktober mendatang.

(red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *