oleh

BNN Lakukan Tes Urin Bagi Pegawai dan Anggota DPRD Basel

TOBOALI, DIKSINEWS.COM — Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Bangka Selatan melakukan sidak dengan menggelar test urine di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangka Selatan, Kamis (10/02/22).

Test urine tersebut dilakukan kepada seluruh Anggota DPRD maupun Staf di DPRD Kabupaten Basel.

Ketua DPRD Kabupaten Bangka Selatan, Erwin Asmadi mengatakan dirinya sangat mendukung kegiatan yang dilakukan oleh BNNK Bangka Selatan. Apalagi kata Asmadi kegiatan tersebut dilakukan oleh BNNK Bangka Selatan secara mendadak.

“Saya apresiasi kegiatan oleh BNNK Bangka Selatan. Ini sangat baik dilakukan secara mendadak, jika ada pemberitahuan pasti tidak ada yang datang untuk dilakukan tes urine,” ucapnya.

Ia menuturkan dalam kegiatan kali ini sebanyak 40 orang yang dilakukan tes urine masing-masing 7 orang anggota DPRD dan 33 orang staf pegawai sipil.

Terkait hal itu kata Erwin dirinya sangat menyesali karena hanya 7 anggota DPRD yang ikut melakukan tes urin, sedangkan yang lain tidak masuk kantor dengan alasan kesehatan.

“Saya harap kegiatan ini dilakukan saat berlangsungnya sidang Paripurna karena pada saat itu semua anggota dipastikan hadir mengikuti sidang,” harapnya.

Dia menambah bahwa kegiatan tes urine ini juga dilakukan pada pegawai Pemkab Kabupaten Bangka Selatan agar semua pegawai di Pemkab tersebut terbebas dari namanya narkoba.

Sementara itu, Kepala BNNK Bangka Selatan, Eka Agustina sangat berterimakasih Kepada Ketua DPRD Basel yang telah mendukung program kerja dari BNNK Basel.

“Ini merupakan sejarah bagi BNNK Basel kerena kegiatan dilakukan di dalam gedung DPRD Kabupaten Basel,” ucapnya.

Dikesempatan ini, Eka berharap ke depan untuk tetap berkoordinasi bersama dengan Ketua DPRD agar anggota DPRD yang belum mengikuti agar dilakukan tes urine kembali,” tutupnya.

(Dolly)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *