BANGKA SELATAN, DIKSINEWS.COM – Debby Vita Dewi SE resmi dilantik sebagai ketua PMI Kabupaten Bangka Selatan Masa Bakti 2022-2027, Selasa (14/06/22).
Kegiatan Pengesahan Kepengurusan PMI Kabupaten Bangka Selatan Masa Bakti 2022 – 2027 tersebut berlangsung di Gedung Serba Guna Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan.
Debby Vita Dewi SE di kesempatan ini menyampaikan dengan dilantiknya kepengurusan PMI Kabupaten Basel periode 2022-2027 dirinya berharap agar semua kepengurusan bisa melayani masyarakat terutama untuk kebutuhan darah di Bangka Selatan.
“Saya sebagai ketua PMI Basel berharap bisa berbagi dan berbuat agar bisa memberi solusi terutama untuk kebutuhan darah bagi masyarakat Basel,” ucapnya.
Debby juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Ketua PMI Provinsi Bangka Belitung, Abdul Fattah yang terus memberikan dukungan kepada PMI Kabupaten Basel.
Dia juga menyampaikan akan terus berkolaborasi dan bekerjasama serta bersinergi bersama dengan Frokopimda dan seluruh masyarakat Basel untuk melakukan kegiatan rutin donor darah agar kesulitan dan kekurangan darah bisa terpenuhi.
Sebab kata Debby bagaimanapun setetes darah bisa menyelamatkan nyawa untuk sesama.
“PMI Kabupaten Basel saat ini mempunyai stok darah di RSUD Kabupaten Basel sebanyak 30 kantong. Kami akan terus melakukan kegiatan rutin donor darah agar stok darah tetap tersedia,” katanya.
Debby juga berharap kepada masyarakat Basel agar membantu untuk mendonorkan darahnya, terutama kepada masyarakat yang memiliki darah O.
“Kita PMI saat ini sangat membutuhkan darah O, sebab salah satu pasien di RSUD Basel sedang membutuhkan darah tersebut,” pungkasnya.