oleh

Peringati HPN, Peran Pers Sangat Penting Merawat Kesatuan Bangsa

DiksiNews.com – Melalui peringatan Hari Pers Nasional tahun 2021, Pemerintah Kabupaten Bangka menyampaikan sinergitas antara awak media dengan pemerintah daerah sangat baik. Terutama dalam memberikan informasi kepada masyarakat terkait pembangunan daerah hingga kegiatan pemda.

Dalam kegiatan HPN di Provinsi Bangka Belitung, Wakil Bupati Bangka turut hadir dan memberikan ucapan selamat kepada para rekan media. Rangkaian kegiatan yang diselenggarakan juga mulai dari pertemuan secara virtual tingkat nasional serta rapat bersama rekan media.

Syahbudin menjelaskan peran pers sangat penting dalam merawat kesatuan NKRI. Selain itu juga sangat berperan penting dalam memberikan edukasi kepada masyarakat melalui informasi yang disebar luaskan melalui media masa.

“Karena keberadaan media menjadi bagian penting dalam memberikan pemahaman seperti penerapan protokol kesehatan, vaksinasi, pembangunan hingga informasi kegiatan pemerintah daerah. Selin itu juga mengklarifikasi dan meluruskan informasi yang salah atau hoax yang berkembang di masyarakat,” ungkap Syahbudin.

Sementara itu, Bupati Bangka Mulkan SH MH mengharapkan para rekan media agar dapat lebih autentik dalam memberikan informasi kepada masyarakat. Sehingga masyarakat mendapatkan informasi yang benar.

“Terlebih lagi saat pandemi ini Pers menjadi garda terdepan dalam memberikan informasi kepada masyarakat. Jadi harapan kami untuk lebih menggali informasi dari sumber terpercaya serta dapat mengklarifikasi dari kedua belah pihak,” harap Mulkan.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *